Operasional: Senin - Sabtu | 09:00 - 18:00 WIB

Operasional: Senin - Jumat | 09:00 - 20:00 WIB - Sabtu | 09:00 - 16:00 WIB

Atur jadwal kedatangan terlebih dahulu

Mata Minus Dapat Disembuhkan Melalui Minuman Herbal? Simak Faktanya!

mata minus

Mata minus merupakan permasalahan yang sering kali dijumpai pada anak. Penggunaan komputer dan handphone secara terus menerus dapat memperburuk kondisi mata. Minuman herbal merupakan salah satu alternatif perawatan mata yang sering dijumpai di berbagai daerah. Selain karena pembuatannya dari bahan-bahan alami yang aman dikonsumsi. Minuman herbal memiliki sejuta manfaat yang baik untuk mengatasi berbagai kondisi mata, salah satunya mata minus. Yukk simak penjelasanya!

Mata Minus

Mata minus atau disebut juga dengan rabun jauh yang dalam dunia kesehatan disebut sebagai miopi. Kondisi mata ini membuat penderitanya mengalami gangguan dalam melihat objek dengan jarak jauh di kehidupan sehari-hari. Mata bekerja dengan merefleksikan sinar dari sebuah objek yang masuk ke dalam mata melalui kornea, yang kemudian difokuskan oleh lensa mata ke retina. 

Pada mata normal, kornea dan lensa mata akan melakukan pembiasan cahaya yang masuk sehingga bayangan dari objek akan difokuskan oleh retina. Sedangkan pada penderita mata minus, cahaya yang masuk ke dalam mata tidak bisa difokuskan oleh retina. Kondisi ini dapat disebabkan karena kornea terlalu cembung atau bola mata yang terlalu besar. Oleh karena itu, jika Anda mengalami kondisi mata minus, objek pada jarak jauh akan terlihat tidak fokus. 

Baca Juga Ketahui Tingkatan Mata Minus, Anda Masuk Kategori Mana?

Gejala Mata Minus

Kondisi mata minus dapat diketahui dengan beberapa gejala yang dirasakan oleh penderita. Berikut ini merupakan beberapa gejala mata minus yang perlu Anda perhatikan:

  1. Mata terasa tegang
  2. Mata terasa lelah
  3. Mata sering berkedip
  4. Sakit kepala
  5. Sering mengucek mata
  6. Perlu duduk dekat dengan papan tulis untuk melihat jelas
  7. Kesulitan melihat saat berkendara
  8. Kesulitan melihat benda jarak jauh tetapi jelas saat melihat benda jarak dekat
  9. Memicingkan mata saat melihat sesuatu

Minuman Herbal untuk Kesehatan Mata

Untuk menyembuhkan mata minus tentunya memerlukan operasi lasik agar bisa terbebas dari kacamata. Namun minuman herbal dapat membantu untuk memberikan nutrisi yang diperlukan oleh tubuh Anda, terutama mata. Nutrisi yang terkandung di dalamnya terbukti mampu meringankan gejala mata minus yang direkomendasikan oleh dokter mata. Berikut ini merupakan beberapa minuman yang direkomendasikan dan terbukti baik untuk kesehatan mata:

Jus Wortel

Kandungan yang terdapat di dalam wortel, yaitu beta karoten terbukti dapat meningkatkan kesehatan mata dengan mengkonsumsinya menjadi jus. Beta karoten dalam wortel akan diubah menjadi Vit A yang baik untuk kesehatan mata, terutama pada retina.

Jus Alpukat

Alpukat merupakan salah satu buah yang memiliki kandungan kolagen tinggi yang baik untuk mata. Buah ini dapat meningkatkan jumlah kolagen dalam tubuh menggunakan lemak omega 3. Buah alpukat dapat meningkatkan fokus pada mata dan menjernihkan penglihatan. Hal ini disebabkan, karena nutrisi kolagen dalam alpukat yang memperkuat jaringan ikat protein kornea mata. Serta kandungan lutein dan zeaxathin yang dapat menyehatkan penglihatan mata. 

Jus Kiwi

Buah kiwi mengandung makula yang dapat mencegah penyakit pada mata, serta mengandung mineral tembaga copper yang cukup tinggi. Sehingga dapat mengoptimalkan kinerja retina mata. Dengan mengkonsumsi buah ini dapat membuat penglihatan menjadi jernih dan anti buram, serta dapat mencegah gangguan penglihatan seperti katarak dan makula.

Jus Nanas

Nanas merupakan tanaman yang tinggi akan kolagen. Dengan mengkonsumsi jus buah ini akan meningkatkan Vit C yang masuk ke dalam tubuh yang kemudian akan diubah menjadi kolagen. Peningkatan kolagen dalam tubuh dapat meningkatkan kualitas penglihatan pada mata melalui jaringan ikat protein.

Jus Aprikot

Jus aprikot dapat meningkatkan penglihatan mata dan mencegah mata buram. Buah ini mengandung betakaroten yang tinggi, sehingga dapat menjaga penglihatan mata di malam hari. Secara umum, buah ini mengandung Vit A, C, dan E yang bermanfaat bagi kesehatan mata.

Baca Juga Mengenal Lasik Mata: Metode, Manfaat, Hingga Resiko

Semakin bertambahnya usia, kondisi penglihatan akan berkurang. Apabila Anda mengalami gejala di atas atau mengalami keluhan pada mata, sebaiknya melakukan pemeriksaan lebih lanjut ke dokter mata terdekat untuk mendapatkan konsultasi dan penanganan  oleh para ahli. Apabila tidak ada keluhan pada mata, orang dewasa tetap dianjurkan melakukan pemeriksaan mata rutin di atas usia 40 tahun. Pada anak-anak, sebaiknya melakukan pemeriksaan mata sesaat sebelum sekolah dan melakukan pemeriksaan rutin setiap tahunnya saat sudah memasuki bangku sekolah. 

Apabila Anda sudah mengalami gangguan mata minus, Anda dapat melakukan beberapa terapi. Terapi yang disarankan untuk penderita mata minus adalah dengan menggunakan kacamata atau lensa kontak. Kaca mata merupakan salah satu cara yang paling mudah dilakukan dan paling aman untuk penderita mata minus. Namun, penggunaan kacamata pada penderita minus tingkat berat, pandangan pada bagian tepi akan mengalami distorsi penglihatan. Dianjurkan untuk menggunakan lensa kontak. Tetapi lensa kontak harus disimpan dengan cara yang lebih rumit dibandingkan dengan kaca mata. Anda juga dapat melakukan operasi lasik.

Yuk Periksa Mata di NEC!

mata minus

Upaya yang dapat dilakukan untuk mengatasi mata minus dapat dengan mengkonsumsi minuman herbal serta melakukan pemeriksaan rutin. Anda dapat melakukan pemeriksaan rutin di klinik NEC terdekat dengan melakukan konsultasi dan mendapatkan pengalaman berharga bagaimana cara yang tepat untuk merawat kesehatan mata Anda dengan bantuan dokter mata berpengalaman. Klinik mata NEC dengan tim profesionalnya akan memberikan pelayanan terbaik untuk Anda . Disana anda berkonsultasi terkait kesehatan mata lainnya mulai dari terapi mata minus anak dll. Yuk lakukan konsultasi sekarang!

Sumber : 

dr. Ruchyta R, SpM

Yukss Simak Video Edukasi Mata di bawah ini