Operasional: Senin – Jumat | 09:00 – 20:00 WIB – Sabtu | 09:00 – 16:00 WIB

Lensa Tanam Untuk Revitalisasi Penglihatan

Ditinjau oleh

NEC

Terakhir diperbaharui pada

18 November 2024

Bagikan

Lensa tanam mungkin masih terdengar asing, yang biasanya kita dengar adalah lensa kontak untuk membantu memperjelas penglihatan anda yang terkena Miopi atau sekedar untuk berpenampilan menarik. 

Namun tahukah anda lensa tanam digunakan untuk menyembuhkan mata katarak? Nah disini minel akan membahas lebih detail terkait apa itu lensa tanam dan apa hubungannya dengan katarak? Yuk simak selengkapnya.

Pengertian Lensa Tanam Pada Katarak

Sebelum membahas lebih jauh disini minel akan membahas mengenai apa itu Lensa tanam. Lensa tanam atau yang biasa dikenal Intraocular lens (IOL) adalah lensa buatan yang ditanamkan di dalam mata untuk menggantikan lensa alami yang rusak. Penggunaan  Lensa tanam sendiri dalam beberapa kasus digunakan untuk prosedur pembedahan Katarak, yaitu kondisi di mana lensa alami mata menjadi keruh, menyebabkan gangguan penglihatan.

Proses pembedahan katarak atau operasi katarak lensa premium melibatkan pengangkatan lensa katarak yang keruh dan penggantian dengan lensa tanam. Dimana ditempatkan di dalam kapsul lensa mata atau di dalam kantung yang dibuat selama pembedahan. Nantinya lensa tanam ini membantu mengembalikan penglihatan menjadi jernih.

Jenis Lensa Tanam 

Jenis Lensa Tanam 

Ada berbagai jenis IOL yang tersedia tergantung dengan kondisi pasien. Selain katarak, lensa ini bisa digunakan untuk Presbiopi, Miopi, Astigmatisme dll. Berikut minel akan jelaskan jenis lensa tanam:

1. Lensa Monofokal

jenis lensa tanam yang membantu fokus pada satu jarak tertentu, seperti jarak jauh. Meskipun dapat membantu melihat dengan jelas pada satu jarak, pasien mungkin masih memerlukan kacamata untuk melihat pada jarak dekat atau menengah.

2. Lensa Multifokal

Jenis ini dirancang untuk membantu fokus pada lebih dari satu jarak, seperti jarak jauh dan dekat. Hal ini dapat mengurangi ketergantungan pada kacamata setelah pembedahan katarak.

3. Lensa Torik

Digunakan untuk mengoreksi astigmatisme bersamaan dengan pengangkatan katarak.

4. Lensa Accommodating

Dirancang untuk meniru kemampuan lensa alami mata untuk menyesuaikan fokus pada berbagai jarak.

5. Lensa Pseudophakic

Lensa Pseudophakic merupakan lensa yang ditanamkan pada mata yang telah menjalani pembedahan katarak.

Keputusan tentang jenis IOL yang akan digunakan haruslah terlebih dahulu di konsultasi dengan dokter mata. Selanjutnya, dokter yang akan mempertimbangkan kebutuhan penglihatan dan preferensi pasien. Setelah pembedahan, kebanyakan pasien dapat melihat dengan jelas tanpa kacamata pada satu atau lebih jarak, tergantung pada jenis IOL yang dipilih.

Baca  Juga: Operasi Mata Minus, Wujudkan Impian Bebas Melihat Tanpa Kacamata

Resiko dan Keuntungan Menggunakan Lensa Tanam

Resiko dan Keuntungan Menggunakan Lensa Tanam

Penggunaan IOL memiliki risiko dan keuntungan tertentu dan perlu diketahui dalam dalam penggunaan IOL sendiri berbeda dengan operasi lasik. Berikut adalah beberapa pertimbangan umum terkait keuntungan dan resiko penggunaan lensa tanam.

Keuntungan:

  1. Penggunaan lensa IOL, terutama dalam konteks pembedahan katarak, dapat secara signifikan meningkatkan atau memulihkan penglihatan yang terganggu akibat katarak.
  2. Beberapa jenis IOL, seperti multifokal atau accommodating IOL, dapat membantu pengguna untuk melihat dengan jelas pada berbagai jarak tanpa kacamata.
  3. Pemulihan penglihatan dapat meningkatkan kualitas hidup, memungkinkan individu untuk melanjutkan aktivitas sehari-hari tanpa ketergantungan pada kacamata.
  4. Setelah pemulihan, banyak pasien merasa nyaman tanpa ketergantungan pada kacamata atau lensa kontak.

Risiko:

  1. Infeksi: Seperti pada setiap pembedahan, ada risiko infeksi. Infeksi dapat terjadi di dalam mata setelah pembedahan IOL.
  2. Peradangan: Beberapa orang mungkin mengalami peradangan mata setelah pembedahan IOL, yang dapat mempengaruhi penglihatan.
  3. Pendarahan: Pendarahan intraokular adalah risiko potensial yang terkait dengan pembedahan mata.
  4. Perubahan Refraksi: Meskipun IOL dirancang untuk memperbaiki refraksi mata, ada kemungkinan kebutuhan penyesuaian tambahan atau penggunaan kacamata setelah pembedahan.
  5. Komplikasi pada Retina: Beberapa komplikasi serius, seperti retinal detachment, meskipun langka, dapat terjadi.

Baca Juga: Teknologi LASIK dari Luar Negeri Ada di Surabaya!

Jika anda ingin menggunakan lensa tanam sebagai pengobatan katarak, konsultasikan terlebih dahulu dengan dokter mata agar anda dapat diobservasi dan dapat ditentukan jenis lensa apa yang cocok dengan kebutuhan. Apabila anda berkenan untuk melakukan operasi pemasangan lensa tanam anda dapat langsung datang ke National Eye Center untuk berkonsultasi lebih lanjut dengan dokter yang berpengalaman. Disana pun anda dapat melakukan konsultasi terkait kondisi mata lain mulai dari mata panda dll.

Di National Eye Center juga melayani untuk anda yang ingin berkonsultasi terkait masalah mata anak anda. Sehingga anda tidak perlu khawatir National Eye Center dapat menjadi jalan keluar terkait permasalahan mata minus pada anak dengan melakukan terapi mata minus anak. Yuk buruan datang sekarang juga!

Silahkan Saksikan Video Lain Tentang Kesehatan Mata: