Operasional: Senin – Jumat | 09:00 – 20:00 WIB – Sabtu | 09:00 – 16:00 WIB

Efektifkah Kacamata Buta Warna untuk Penderitanya?

Ditinjau oleh

NEC

Terakhir diperbaharui pada

14 Januari 2024

Bagikan

kacamata buta warna
kacamata buta warna

Kacamata buta warna mungkin menjadi hal yang dapat sangat membantu bagi mereka yang terkena penyakit buta warna. Berbeda dari penyakit mata lainnya seperti Miopi atau bahkan katarak yang membuat penderitanya memiliki gangguan penglihatan dalam melihat objek, sehingga objek tersebut tampak menjadi kabur atau bahkan tak terlihat.

Menurut Dr. Yulianti Kuswandari Sp.M., buta warna adalah kondisi di mana mata tidak dapat membedakan warna-warna tertentu atau bahkan seluruh warna. Walau demikian penderitanya tetap akan dapat melihat secara tajam dan normal hanya saja dalam melihat objek memiliki warna yang berbeda dengan orang normal, biasanya penyakit ini diturunkan dari faktor genetik. Nah maka dari itu disini Minel akan membahas kacamata buta warna.

Apa Itu Kacamata Buta Warna?

Kacamata buta warna juga dikenal sebagai kacamata koreksi warna, di mana kacamata buta warna termasuk ke dalam jenis kacamata khusus yang dirancang untuk membantu orang yang mengalami ketidakmampuan melihat warna dengan jelas, yang dikenal sebagai buta warna. Seperti yang telah Minel jelaskan buta warna adalah gangguan mata yang membuat seseorang sulit untuk membedakan antara warna-warna tertentu. Sampai saat ini buta warna masih belum ada pengobatannya agar kembali normal namun terdapat kacamata buta warna yang dapat membantu para penderitanya sebagai alat bantu membedakan warna.

Dengan adanya kacamata ini, setidaknya dapat membantu memperbaiki persepsi warna seseorang yang terkena penyakit buta warna, walau demikian tidak selalu sepenuhnya menghilangkan masalah buta warna pasien. Kacamata untuk buta warna hanya dapat membuat pengalaman melihat warna menjadi lebih baik, tetapi efektivitasnya dapat bervariasi, tergantung pada kondisi dan keparahan buta warna yang dialami oleh individu.

Kacamata ini umumnya tersedia dalam berbagai macam desain dan tipe, tergantung pada jenis dan tingkat keparahan daltonisme seseorang. Penting untuk berkonsultasi dengan dokter mata sebelum membeli kacamata buta warna untuk memastikan bahwa kacamata mana yang cocok dan efektif dalam memperbaiki masalah penglihatan warna Anda.

Baca Juga: 11 Tanaman Herbal Untuk Menjaga Kesehatan Mata

Cara Kerja Kacamata Buta Warna

Tipe Kacamata Buta Warna

Kacamata buta warna biasanya bekerja dengan mengubah cara cahaya memasuki mata sehingga memudahkan seseorang yang menderita buta warna dapat membedakan warna. Cara kerja kacamata untuk seseorang yang buta warna bergantung pada tipe kacamata yang digunakan, berikut ada 2 tipe kacamata dan cara umumnya kacamata ini bekerja.

  1. Lensa kontak dan kacamata Specially Tinted: Lensa pada kacamata buta warna jenis ini, Tinta pada lensa ini dirancang untuk menyoroti atau memblokir spektrum warna tertentu berfungsi untuk membantu uji warna, namun tidak memperbaiki penglihatan warna. Maksudnya jika seseorang kesulitan membedakan antara merah dan hijau, maka lensa kacamata buta warna mungkin akan menekankan perbedaan antara kedua warna tersebut.
  2. Kacamata yang memblokade Glare: Dengan kacamata buta warna satu ini, penderita Buta Warna dapat membedakan sedikit warna dalam keadaan cahaya tidak terlalu terang.

Pada umumnya kacamata untuk buta warna dirancang untuk dipakai sepanjang waktu oleh penderitanya, sehingga mereka dapat membedakan warna dengan lebih baik dalam berbagai situasi sehari-hari. Namun, kacamata ini mungkin tidak selalu berhasil sepenuhnya mengatasi masalah buta warna, terutama jika kondisinya sangat parah. Maka dari itu Sebelum menggunakan kacamata buta warna, disarankan untuk berkonsultasi dengan dokter mata Anda. Dimana dokter mata anda dapat membantu melakukan uji mata untuk menentukan jenis dan tingkat buta warna yang dialami seseorang, dan kemudian meresepkan kacamata buta warna yang sesuai.

Baca juga: Bagaimana Cara Bebas Kacamata Baca Selamanya? 

Apakah kacamata buta warna efektif untuk penderita buta warna? 

Kacamata buta warna biasanya efektif dalam beberapa kasus, terutama jika seseorang menderita jenis buta warna yang disebut deuteranopia atau protanopia, yang merupakan jenis yang paling umum dari buta warna merah-hijau. Sehingga efektivitas kacamata buta warna dapat bervariasi dari individu ke individu.

Beberapa orang melaporkan perbedaan yang signifikan dalam kemampuan mereka untuk membedakan warna, sementara yang lain mungkin hanya mengalami sedikit perbaikan atau bahkan tidak ada perubahan sama sekali. Kacamata buta warna merupakan alat yang berguna untuk membantu penderita buta warna berinteraksi dengan dunia agar dapat melihat warna yang lebih baik, tetapi mereka bukan pengobatan atau solusi mutlak untuk kondisi ini.

Itulah penjelasan mengenai Kacamata buta warna yang perlu anda ketahui. Jika Anda memiliki pertanyaan atau kekhawatiran mengenai kondisi mata buta warna anda dapat segera menghubungi dokter mata untuk mendapatkan nasihat yang lebih lanjut. 

Anda juga bisa langsung datang ke National Eye Center apabila ingin konsultasi terkait buta warna atau cek kesehatan mata lainya mulai dari mata panda hingga kondisi mata lainnya.

National Eye Center juga dapat menangani kasus lain seperti penyembuhan katarak dengan melakukan operasi Katarak lensa premium, atau penyembuhan mata minus dengan melakukan  lasik .

Di National Eye Center, Anda juga dapat untuk menyembuhkan mata minus pada anak dengan melakukan  terapi mata minus anak sehingga para bunda tidak perlu lagi khawatir, yuk buruan datang sekarang juga!

Sumber:
Dr. Yulianti Kuswandari Sp.M 

Silakan Saksikan Video Lain Tentang Kesehatan Mata: