Operasional: Senin – Jumat | 09:00 – 20:00 WIB – Sabtu | 09:00 – 16:00 WIB

Perbedaan Zeiss Smile & Relex Smile, Ini Penjelasannya

Ditinjau oleh

dr. Diaz Alamsyah Sudiro, SpM

Terakhir diperbaharui pada

27 Oktober 2023

Bagikan

Zeiss Smile

Banyak metode pengobatan pada penyakit mata yang disesuai dengan jenis penyakitnya masing-masing contohnya penyakit katarak maka metode yang dilakukan adalah melakukan operasi katarak, adapun penyakit kelainan refraksi yang biasa menggunakan lasik sebagai cara pengobatannya. Zeiss SMILE merupakan salah satu jenis-jenis metode pengobatan lainnya yaitu Relex Smile atau yang kini dikenal dengan ZEISS SMILE. Lalu apakah perbedaan dari keduanya ? Apakah sama ?. Berikut penjelasnnya.

Baca Juga : ReLEx SMILE vs LASIK Konvensional: Kelebihan, Kekurangan, dan Biaya

Mengenal Zeiss Smile & Relex Smile

Zeiss Smile atau biasa disebut SMall Incision Lenticule Extraction merupakan teknik bedah refraktif yang digunakan untuk mengobati gangguan penglihatan seperti miopia dan astigmatisme. Teknik Zeiss SMILE sendiri menggunakan laser yang disebut dengan femtosecond yaitu lensa kecil seperti diksi didalam kornea. Keuntungan menggunakan metode ini adalah penggunaan sayatan yang kecil daripada pengobatan dengan metode Lasik. Selain itu, metode ini juga mengurangi risiko ketidaknyamanan atau efek samping pasca operasi. 

Lalu apakah bedanya dengan Relex Smile ? Relex smile hanyalah nama lain dari Zeiss Smile, keduanya sama hanya saja nama Relex Smile sudah diganti dengan nama Zeiss Smile dan beberapa klinik juga ada yang masih menggunakan Relex Smile ada juga yang telah memakai nama Zeiss Smile.

Baca Juga: Terapi Mata Minus

Laser Vision Correction

 Zeiss Smile

Laser Vision Correction atau disingkat LVC adalah nama kelompok yang mendefinisikan kumpulan dari metode pengobatan bedah refraktif dengan menggunakan alat laser sebagai media mengoreksi penglihatan. Tujuan dari LVC adalah mengubah bentuk kornea dan lensa agar cahaya bisa difokuskan kembali ke retina sehingga mata dapat melihat dengan jelas. Tidak semua penderita bisa mendapatkan pengobatan ini, dikarenakan terdapat batasan atau syarat-syarat tertentu yang disesuaikan dengan kondisi kesehatan mata penderita.

Baca Juga : Teknologi Lasik Terbaru, Begini Kecanggihannya

Macam Macam Lasik

 Zeiss Smile

Prosedur Lasik juga memiliki banyak macamnya dan disesuaikan pula dengan kondisi mata penderita. Berikut beberapa jenis lasik yang sering digunakan 

  • Zeiss Smile

Zeiss Smile merupakan jenis lasik dengan tindakan tanpa flex serta pemulihan dengan cepat. Zeiss Smile merupakan nama lain dari Relex Smile. Tindakan operasi lasik Zeiss Smile juga memberikan rasa yang nyaman 

  • Femto Lasik

Femto Lasik adalah generasi kedua LVC yang memberikan rasa nyaman serta pemulihan yang cepat. Femtolasik mengurang miopi pada mata dengan menggunakan femtosecond laser.

  • PRK

PRK merupakan generasi pertama Laser Vision Correction. PRK dilakukan untuk mengikis bagian lensa luar mata sehingga memberikan rasa tidak nyaman pada penderita dan perlu dipasang lensa kontak untuk mengurangi rasa sakit pada mata.

Masih ada banyak lagi jenis-jenis lasik lainnya. Sebelum melakukan lasik ada baiknya untuk melakukan konsultasi kepada dokter mata.

Baca Juga : Apakah Operasi Lasik Sakit? Ini Penjelasannya

Ayo Operasi Lasik !! Agar Penglihatan Lebih Jelas !

Terdapat banyak keuntungan yang diperoleh dalam melakukan Operasi Lasik salah satunya adalah kita akan bebas dari kacamata bahkan jika kita punya penyakit katarak kita juga bebas dari katarak lensa premium. Hasil dari operasi ini membuat mata kita menjadi jelas secara permanen dan terhindar dari mata panda akibat kelelahan dalam melihat selain itu kualitas hiduo menjadi baik oleh karena mata menjadi tajam dalam penglihatan. Jadi tunggu apa lagi, ayo operasi lasik di NEC klinik mata.

Sumber:
dr. Diaz Alamsyah, SpM

Saksikan Pula Beberapa Video Edukasi Kesehatan Lainnya :