Operasional: Senin – Jumat | 09:00 – 20:00 WIB – Sabtu | 09:00 – 16:00 WIB

Penyakit Mata Pada Albino Yang Perlu Kamu Tahu

Ditinjau oleh

dr. Evy Irmawaty Apidian, SpM

Terakhir diperbaharui pada

16 November 2023

Bagikan

Penyakit Mata Pada Albino
Penyakit Mata Pada Albino

Albino merupakan kondisi yang membuat pengidapnya terlihat berbeda dibandingkan dengan orang lain. Perbedaan antara kondisi orang biasa dan mengidap albino bisa dilihat dari penampilan fisiknya. Albino juga bisa meningkatkan resiko masalah pada mata. Simak lebih lanjut tentang penyakit mata pada albino  dibawah ini:

Albino

Albino

Albino atau dikenal juga dengan Albinisme terjadi karena adanya kelainan pada produksi melanin. Yang mana menyebabkan penderita albino kekurangan atau bahkan tidak memiliki pigmen melanin sama sekali. 

Terjadi mutasi gen pada sel melanosit yang terletak di iris mata, kulit, dan rambut. Pigmen ini berperan untuk menentukan warna kulit, rambut, dan juga selaput pelangi mata. Selain menyebabkan kulit dan rambut lebih pucat, kelainan ini juga bisa meningkatkan risiko masalah mata seperti sensitifitas terhadap cahaya pada pengidap albino.Orang dengan albinisme mungkin memiliki risiko peningkatan katarak karena mereka cenderung lebih sensitif terhadap cahaya dan lebih rentan terhadap kerusakan mata akibat paparan sinar UV. Ciri-ciri utama albino adalah:

  • Kulit Terang: Orang dengan albinisme memiliki kulit yang sangat cerah, karena kekurangan melanin yang biasanya memberikan perlindungan alami dari sinar matahari.
  • Rambut Terang: Rambut pada individu dengan albinisme juga cenderung berwarna terang atau putih karena kurangnya pigmen.
  • Mata Sensitif terhadap Cahaya: Mata albino sering sangat sensitif terhadap cahaya, sehingga orang dengan albinisme sering menggunakan kacamata hitam atau lensa kontak khusus untuk melindungi mata dari cahaya terang.
  • Gangguan Penglihatan: Gangguan penglihatan umum pada individu dengan albinisme termasuk masalah dalam persepsi warna, masalah penglihatan dalam lingkungan yang terang, dan risiko tinggi terhadap beberapa gangguan mata seperti nistagmus (gerakan mata yang tidak terkontrol) atau strabismus (mata juling).

Baca juga

Mata Panda: Gejala, Penyebab, Cara Menghilangkannya

Penyakit Mata Pada Albino

Contoh penyakit mata pada albino

Melanin juga berperan dalam perkembangan saraf optik juga mempengaruhi fungsi penglihatan. Akibatnya, membuat pengidap albino rentan mengalami gangguan pada mata. 

Berikut merupakan gangguan mata pada albino:

  • Rabun dekat  atau hipermetropi dan bila terjadi minus pada anak bisa menerapkan terapi mata minus anak
  • Kebutaan
  • Rabun jauh atau miopi yang bisa disembuhkan dengan lasik 
  • Mata silinder atau strabismus
  • Mata juling atau astigmatisme
  • Penurunan fungsi penglihatan akibat kelainan pada perkembangan retina
  • Gerak mata tidak terkendali atau nistagmus
  • Mata sensitif pada cahaya atau fotofobia

Baca Juga

Operasi Katarak Refraktif: Sembuhkan katarak Sekaligus kelainan Refraksi (Mata Minus, Silinder)

Periksakan Mata Anda Secara Rutin

Segera periksakan mata Anda apabila mengalami gejala gangguan mata yang tidak kunjung mereda untuk menghindari komplikasi, seperti kebutaan permanen.

periksa mata secara rutin sangat penting untuk menjaga kesehatan mata Anda. Pemeriksaan mata teratur dapat membantu dalam mendeteksi masalah kesehatan mata sedini mungkin, memantau kondisi yang ada, serta mencegah komplikasi yang lebih serius. Berikut adalah beberapa alasan mengapa periksakan mata secara teratur sangat penting:

  • Deteksi Dini Masalah Mata: Pemeriksaan mata rutin membantu mendeteksi masalah penglihatan seperti rabun jauh, rabun dekat, astigmatisma, atau masalah serius lainnya seperti glaukoma atau katarak sedini mungkin.
  • Perubahan Kondisi Mata: Jika Anda memiliki gangguan penglihatan yang dikenal, periksa mata rutin dapat membantu memantau perubahan kondisi mata dan memastikan pengobatan yang tepat.
  • Pencegahan Masalah Lebih Serius: Periksa mata secara berkala juga membantu dalam mencegah atau mengurangi risiko komplikasi yang lebih serius dalam jangka panjang.
  • Kesehatan Umum: Pemeriksaan mata juga dapat memberikan petunjuk tentang kesehatan umum Anda. Beberapa masalah kesehatan seperti diabetes atau tekanan darah tinggi dapat terdeteksi melalui pemeriksaan mata.

Disarankan untuk menjadwalkan pemeriksaan mata secara berkala, terutama jika Anda memiliki riwayat keluarga dengan masalah mata, jika Anda merasa ada perubahan dalam penglihatan Anda, atau jika Anda merasakan ketidaknyamanan atau gangguan mata. Profesional mata akan membantu Anda memeriksa kesehatan mata Anda, memberikan rekomendasi dan saran untuk perawatan lebih lanjut jika diperlukan.

Jika Anda ingin mengetahui lebih lanjut tentang kesehatan maupun gangguan mata, Anda bisa berkonsultasi dengan dokter mata di NEC.

Memiliki dokter mata yang berpengalaman di bidangnya, NEC berkomitmen untuk membantu Anda mengatasi masalah kesehatan mata. Yuk konsultasi di dokter mata NEC sekarang!

Sumber

dr. Evy Apidian, Sp.M

Saksikan video kesehatan lain